(0751) 480135
SMA Negeri 7 Padang kembali menyelenggarakan kegiatan Kultum (Kuliah Tujuh Menit) yang berlangsung khidmat dan penuh makna. Pada kesempatan kali ini, kultum mengangkat tema “Mengubah Insecure Jadi Bersyukur” yang bertujuan untuk memotivasi siswa agar lebih percaya diri dan senantiasa bersyukur atas segala keadaan.
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa dan Guru Tenaga Kependidikan (GTK) ini berlangsung di lapangan sekolah . Dalam penyampaian materi, pemateri membahas bagaimana rasa insecure dapat diatasi dengan memperkuat rasa syukur dan keyakinan diri. Materi yang disampaikan tidak hanya memberikan pencerahan, tetapi juga mengajak siswa untuk lebih introspektif dan mengembangkan sikap positif.
Hal menarik dari kegiatan ini adalah adanya sesi interaktif di akhir penyampaian materi. Pemateri memberikan beberapa pertanyaan kepada audiens seputar materi yang telah disampaikan. Siswa yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar mendapatkan hadiah menarik sebagai bentuk apresiasi. Sesi ini menambah semangat dan antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan kultum.
Kepala SMA Negeri 7 Padang, Ibu Yuni Era HM, S.Pd, M.Si, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Beliau berharap kegiatan kultum dapat menjadi sarana efektif untuk membentuk karakter siswa yang lebih positif dan religius.
Dengan adanya tema “Mengubah Insecure Jadi Bersyukur”, diharapkan siswa dapat lebih memahami pentingnya bersyukur dalam setiap situasi dan mampu mengatasi rasa tidak percaya diri dengan cara yang positif. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa pembinaan karakter di SMA Negeri 7 Padang berjalan dengan baik dan berdampak positif bagi seluruh warga sekolah.